Seperti yang sudah kita tahu, bahasa Inggris merupakan bahasa internasional. Maka dari itu, sangat penting untuk dipelajari. Tak ada salahnya bila bahasa Inggris ini diajarkan kepada anak sejak dini, sehingga kemampuan bahasa Inggris yang dimiliki dapat terus meningkat pesat seiring bertambahnya usia. Lalu apa saja cara mudah belajar bahasa Inggris untuk anak-anak yang dapat dilakukan?
Cara Mudah Belajar Bahasa Inggris untuk Anak-Anak
Mungkin mengajarkan bahasa Inggris kepada anak-anak tidak cukup mudah dilakukan. Mengingat bahasa Inggris yang jarang diterapkan dan digunakan untuk berkomunikasi.
Hal ini tentu saja menjadi PR bagi para Bunda untuk melatih anak-anaknya untuk belajar bahasa Inggris dengan cara yang mudah, cepat, dan tentunya juga menarik. Agar anak anak tidak mudah bosan, maka dapat menggunakan metode sambil bermain.
Berikut ini beberapa cara mudah belajar bahasa Inggris untuk anak-anak yang dapat dilakukan di rumah. Orang tua cerdas wajib tahu ini!
Jangan Hanya Terpaku Pada Tata Bahasa (Grammar)
Kesalahan pada tata bahasa (grammar) merupakan hal yang sangat lumrah untuk dilakukan oleh banyak orang. Bahkan seorang native sekalipun.
Maka tak perlu heran bila seorang anak yang baru belajar melakukan kesalahan yang sama. Sebagai orang tua, anda tidak perlu secara terus menerus mengingatkan kesalahan tersebut.
Biarkan kesalahan kecil ini agar si anak lebih berani untuk berbicara dan mengekspresikan diri mereka dengan baik. Terlalu sering memperbaiki kesalahan anak terkait tata bahasa ini justru dapat menghilangkan minat belajarnya.
Sebagai orang tua, tentu saja perlu untuk memperbaiki kesalahan tersebut, akan tetapi jangan terlalu fokus dalam menunjukkan ketidaktepatan anak terhadap tata bahasanya. Cara mudah belajar bahasa Inggris untuk anak-anak yang satu ini tentu saja membutuhkan kesabaran.
Membiasakan Anak untuk Berbicara dan Mendengar
Dalam belajar bahasa Inggris, setiap anak perlu mengucapkan serta melafalkan kalimat dengan baik. Agar anak lebih cepat menguasainya, maka perlu sebuah pembiasaan.
Namun, pastikan anak tidak bosan dan jenuh. Belajar berbicara dan mendengar, ini membuat anak tidak hanya terpaku pada cara menulis kata-kata bahasa Inggrisnya saja.
Akan tetapi, juga tahu dan paham bagaimana cara melafalkannya. Selain berbicara, tak kalah pentingnya untuk mengajak anak mendengar guna mengasah kemampuannya.
Cara mudah belajar bahasa Inggris untuk anak-anak ini terbilang sangat efektif. Pasalnya, si kecil akan terbiasa mendengar pengucapan bahasa Inggris dari orang lain yang kemudian dapat direspon melalui percakapan.
Agar anak dapat lebih terbiasa dalam menulis, membaca, mendengar, dan berbicara bahasa Inggris, ada baiknya juga diterapkan melalui praktik sehari-hari. Bisa juga dengan memberikan tontonan animasi yang mendidik berbahasa Inggris tanpa adanya teks alih bahasa. Atau juga bisa melalui mendengar lagu-lagu berbahasa Inggris untuk anak-anak.
Menjadikan Belajar Bahasa Inggris Kegiatan Menyenangkan
Meskipun membuat anak-anak senang ketika mempelajari berbagai hal bukanlah tugas yang mudah, tetapi para Bunda tetap harus berupaya agar anak tidak merasa terbebani dan selalu semangat.
Belajar bahasa Inggris pun juga demikian. Untuk menyiasati hal ini dapat melibatkan mereka dalam permainan.
Permainan ini akan menjadi metode belajar bahasa Inggris yang lebih menyenangkan. Anak-anak akan semakin tertarik.
Contoh permainan yang bisa dilakukan seperti bermain scrabble, game-game yang ada di smartphone, dan game-game berbahasa Inggris lainnya yang sesuai dengan usia anak-anak. Cara mudah belajar bahasa Inggris untuk anak-anak yang satu ini juga memberikan kemudahan bagi para Bunda dan membuat anak merasa senang.